Pjs. Gubernur Kaltara, Minta ASN Netral Dalam Pilkada.

TARAKAN – Wali Kota Tarakan , dr. H. Khairul, M. Kes., menghadiri acara kunjungan kerja dan silaturahmi Penjabat Sementara Gubernur Kaltara, Dr. Teguh Setyabudi, yang dilaksanakan di Gedung Royal Crown Tarakan, Senin (12/10/2020).

Kunjungan kerja dan silaturahmi ini dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan di Daerah (Forkopimda) Kota Tarakan, unsur Perangkat Daerah, serta tokoh masyarakat yang terdiri dari unsur paguyuban, tokoh wanita, dan tokoh pemuda.

Dalam sambutannya Wali Kota Tarakan menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Tarakan berkomitmen untuk menyukseskan Pilkada serentak tahun 2020, “saya mengajak semua tokoh masyarakat Kota Tarakan, untuk menyosialisasikan Pilkada Serentak 2020 yang aman dari Covid-19. Upayanya adalah menyosialisasikan protokol kesehatan (Prokes) untuk mengurangi terjadinya kerumunan massa. Salah satunya adalah penerapan 3M (Mencuci Tangan Pakai Sabun, Memakai Masker, dan Menjaga Jarak),” ujar dr. Khairul.

Baca Juga :

Komitmen tersebut disambut positif oleh Pjs. Gubernur Kaltara, “saya kira dengan peran para tokoh, penerapan prokes dapat dilakukan secara masif. Apalagi saat ini tahapan Pilkada sedang berjalan,” kata Teguh.

Pjs. Gubernur juga menjelaskan bahwa proses pilkada harus berjalan guna menghindari ketidakpastian. Pasalnya, hingga saat ini pandemi Covid19 tidak bisa dipastikan kapan berakhir. Apalagi dengan dilakukannya penundaan, akan banyak pejabat di Plh atau Pjs. “Pemerintah tahun lalu, juga sudah menganggarkan pelaksanaan Pilkada, maka dari itu ini harus kita laksanakan,” terangnya.

Secara berkala, Pjs Gubernur akan melakukan silaturahmi dengan forkopimda di kabupaten/kota se-Kaltara, ia juga menegaskan netralitas Pemprov Kaltara dalam menghadapi Pilkada, “saya sebagai Pjs pastinya dalam pelaksanaan pilkada ini netral. Jajaran pemprov semua ASN untuk netral. Saya minta juga kepada ASN di lingkup Pemkot Tarakan juga netral,” ajaknya.