Sinergitas TNI-Polri dan Nakes Bulungan Pam Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 1446 H
Bulungan – Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran perayaan Idul Fitri 1446 H, Babinsa Koramil 0903-01/Tpl Serma Ngadiyono bersama Babinkamtibmas Polsek Tanjung Palas serta tenaga kesehatan (Nakes) dari Puskesmas Tanjung Palas melaksanakan pengamanan (PAM) di Pos Kerubung, Desa Pejalin, Kec. Tanjung Palas, Kab. Bulungan, Sabtu (29/03/25).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga ketertiban masyarakat dan memastikan kondisi keamanan tetap kondusif selama perayaan Idul Fitri. Selain itu, kehadiran tenaga kesehatan di Pos PAM juga penting untuk memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat yang membutuhkan selama arus mudik dan perayaan berlangsung.
Serma Ngadiyono menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari tugas bersama antara TNI, Polri, dan tenaga kesehatan dalam menjaga kenyamanan serta keselamatan warga. “Kami hadir untuk memastikan bahwa masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman. Selain pengamanan, kami juga siap membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan,” ujarnya.
Sementara itu, Babinkamtibmas Polsek Tanjung Palas menambahkan bahwa pihak kepolisian juga berkoordinasi dengan berbagai pihak guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). “Kami selalu mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan menjaga ketertiban, serta tidak ragu untuk melaporkan hal-hal mencurigakan,” katanya.
Selain pengamanan, tenaga kesehatan dari Puskesmas Tanjung Palas turut serta dalam kegiatan ini dengan menyediakan layanan kesehatan bagi para pemudik dan masyarakat setempat. Mereka juga memberikan edukasi terkait pentingnya menjaga kesehatan selama perjalanan dan perayaan Idul Fitri.
Masyarakat Desa Pejalin menyambut baik kehadiran tim pengamanan ini dan merasa lebih aman serta nyaman dalam menjalankan ibadah serta merayakan hari kemenangan bersama keluarga. Dengan adanya sinergi antara TNI, Polri, dan tenaga kesehatan, diharapkan perayaan Idul Fitri 1446 H di Kecamatan Tanjung Palas dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan penuh kebahagiaan.