Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Terus Dilakukan Koramil Dan Polsek Tanjung Palas Utara

Tanjung Selor, Babinsa koramil 0903-4/Tpu Sertu Tampubolon melaksanakan kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan untuk menghindari penyebaran Covid-19 kepada warga masyarakat dan pengendara yang melintas di Jln H.M ardans depan Makoramil dan Polsek Kec. Tanjung Palas Utara, Jumat (15/1/2021).

Hadir dalam kegiatan antara lain Babinsa Koramil 0903-4/Tpu Sertu Tampubolon, Kapolsek Iptu. Ali Mustofa beserta anggota.

Sertu Tampubolon mengatakan adapun kegiatan yang di laksanakan menegur dan memberi himbauan kepada warga untuk selalu mentaati protokol kesehatan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak serta menghindari keramaian serta membagikan masker bagi warga pengendara yang tidak memakai masker dan memeriksa suhu tubuh dengan menggunakan Termogan.

Kami selalu mengingatkan bahwa kita harus terus tetap tingkatkan kewaspadan yang terlebih khususnya masyarakat di wilayah dengan cara yang dilaksanakan dengan humanis dan tetap tegas agar warga mau mendisiplinkan dirinya sendiri dan keluarganya, Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mencegah penyebaran wabah covid 19 di wilayah binaan, ujarnya.

Semoga kegiatan ini bisa menjadi motivasi bagi masyarakat untuk patuh terhadap aturan protokol kesehatan Covid-19 agar penularan virus ini bisa dihentikan secara maksimal, sehingga wilayah Kab. Bulungan bisa terbebas dari Covid 19, terangnya.