Tradisi Penerimaan Dan Pengantaran Dandim 0903/Bulungan

Tanjung Selor, Wujud dari penghargaan serta pengabdian selama bertugas di satuan lama guna menuju ke satuan baru, Kodim 0903/Bulungan menggelar acara tradisi pelepasan dan Penerimaan warga Kodim 0903/Bulungan yang bertempat di Makodim 0903/Bulungan Jalan Kolonel Soetadji, Kel Tanjung Selor Hilir, Kec Tanjung Selor, Kab Bulungan Prov Kaltara, Kamis (24/6/2021).

Hadir dalam kegiatan antara lain Kolonel Inf Sapta Marwindu Ibraly, S.I.P beserta Ibu, Kolonel Inf Akatoto Dandim 0903/Bulungan beserta Ibu, Kasdim 0903/Bul Letkol Inf Agus Sulistiyo, S. Sos., M. Si, Perwira dan Anggota Kodim 0903/Bulungan.

Acara Tradisi Penerimaan Dandim baru tiba di Pintu satu Makodim 0903/Bul dan Perwira Jaga Melaksanakan Laporan Kepada Dandim 0903/Bulungan selanjutnya menerima pengalungan Bunga dan Handbouquet dari Putra dan Putri Prajurit yang telah disiapkan serta tradisi tepung tawar serta menuju depan Aula Makodim 0903/Bul dan dengan diiringi lagu selamat datang oleh seluruh Personel. Dandim Beserta Ibu tiba di Makodim dan di sambut oleh Kolonel Inf Sapta Marwindu Ibraly beserta Ibu selanjutnya menuju ke ruang transit/ruangan Dandim.

Acara dilanjutkan Tradisi Pengantaran Kolonel Inf Sapta Marwindu Ibraly,S.I.P beserta ibu antara lain melaksanakan Pemasangan Foto di Aula dan dilanjutkan menuju depan Makodim untuk Acara Pengantaran/Pelepasan serta dilakukan Pengalungan Bunga oleh Dandim 0903/Bul kepada Kolonel Inf Sapta Marwindu Ibraly, S.I.P. dan Penyerahan Handbouquet oleh ketua Persit KCK Cabang XVI kepada Ny Sapta Marwindu.

Kegiatan pelepasan warga Kodim 0903/Bulungan merupakan bagian dari rangkaian kegiatan sertijab dan sebagai bentuk pengharagaan kepada pejabat lama yang sudah mengabdi dan menjadi bagian dari Keluarga Besar Kodim 0903/Bulungan yang kurun waktu 1 Tahun kurang 5 hari.