Tingkatkan Ketahanan Pangan Di Masa Pandemi Covid-19 Babinsa Jajaran Kodim 0903/Bulungan Dampingi Petani
Tanjung Selor, Tingkatkan ketahanan pangan dimasa pandemi covid-19, Kasdim 0903/Bulungan Letkol Inf Agus Sulistiyo, S. Sos., M. Si yang didampingi Babinsa Desa Metun Sajau Sertu Baco Ardi melaksanakan silaturahmi dan komsos bersama aparat desa dan kelompok tani bertempat di Kantor Desa Metun Sajau, Kec Tanjung Palas Timur, Rabu (1/9/2021).
Kasdim 0903/Bulungan Letkol Inf Agus Sulistiyo, S. Sos., M. Si menyampaikan bahwa dalam menyukseskan ketahanan pangan dimasa pandemi covid-19. Sesuai perintah dari Komando atas agar para Babinsa selalu turun kelapangan dan berkoordinasi dengan PPL dalam menjalankan tugas di lapangan, sehingga program ketahanan pangan ini dapat berjalan dengan lancar.
Kegiatan sambang yang di laksanakan ini merupakan bentuk kepedulian akan kepentingan keamanan dan kenyamanan di lingkungan binaan serta untuk mendukung dalam pemanfaatan sumber potensi lokal untuk mewujudkan ketahanan pangan.
Babinsa jajaran Kodim 0903/Bulungan akan Terus berperan aktif dalam memberikan pendampingan kepada petani di wilayah binaan, guna meningkatkan ketahanan pangan dimasa menghadapi Pandemi Covid-19, ungkapnya.
Semoga dengan pendampingan ini dapat membantu para petani dalam memajukan lahan pertanianya, serta dapat menguatkan ketahanan pangan di wilayah dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini, terangnya. Kehadiran kita ditengah-tengah masyarakat guna memberikan motivasi dan semangat kerja kepada petani, langkah ini juga merupakan upaya kita meningkatkan ketahanan pangan di masa pandemi covid-19 saat ini, terangnya.
Lebih lanjutnya berharap warga tetap menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak serta makan makanan yang bergizi untuk meningkatkan kekebalan imun dan menghindari bahaya virus Covid-19.