Pasi Ter Kodim 0903/Bulungan Hadiri Pembukaan Musrenbang Kabupaten Bulungan untuk Penyusunan RPJPD Tahun 2025-2045
Tanjung Selor, Dandim 0903/Bulungan diwakili Pasi Ter Kodim 0903/Bulungan Mayor Inf Pardi Mulyo hadiri Kegiatan Pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Daerah Kabupaten Bulungan dalam rangka Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Bulungan Tahun 2025-2045 Dengan Visi: “Kabupaten Bulungan sebagai Pusat Pertumbuhan yang Berkelanjutan di Kalimantan dengan SDM yang Unggul dan Berdaya Saing” bertempat di Ruang Tenguyun Kantor Bupati Bulungan Jalan Jelarai Kec Tanjung Selor Kab Bulungan, Kamis (16/5/2024).
Pasi Ter Kodim 0903/Bulungan Mayor Inf Pardi Mulyo menggarisbawahi pentingnya penyusunan RPJPD yang berorientasi pada pertumbuhan yang berkelanjutan dan peningkatan daya saing wilayah. Beliau juga menegaskan keterlibatan semua pihak dalam proses perencanaan pembangunan untuk memastikan bahwa kepentingan masyarakat secara keseluruhan tercakup dalam dokumen RPJPD yang akan disusun.
Musrenbang ini diharapkan dapat menjadi forum yang produktif untuk menghimpun aspirasi masyarakat, stakeholder, dan berbagai pihak terkait lainnya guna merumuskan strategi dan program pembangunan yang tepat sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Bulungan sebagai pusat pertumbuhan yang berkelanjutan dengan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
Komitmen untuk mewujudkan visi tersebut harus diiringi dengan kerja sama yang kuat antarinstansi, partisipasi aktif masyarakat, serta pemanfaatan sumber daya yang tersedia secara efisien dan berkelanjutan. Dengan demikian, Kabupaten Bulungan dapat terus berkembang dan menjadi contoh bagi daerah lain dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat.