Babinsa Panca Agung Pendampingan Sekolah Lapang Tekhnologi Tanam Bawang Merah Kepada Petani

Tanjung Selor, Babinsa Koramil 0903-13/Tpu Serma Oskar melaksanakan Pendampingan sekolah lapang tehnologi tanam bawang kepada para petani dari Dinas Pertanian dan ketahanan pangan Prov Kaltara bertempat di Desa Panca Agung, Kec. Tanjung Palas Utara, Jumat (2/10/2020).

Kegiatan selain sekolah lapang tehnologi tanam bawang kepada para petani juga dilakukan praktek penanaman bawang merah dari dinas pertanian dan ketahanan pangan Prov Kaltara.

Baca Juga : Kampanye Pilkada Kaltara Wajib Ikuti Protokol Kesehatan.

Serma Oskar mengatakan sekolah lapang tersebut bertujuan agar petani dapat melakukan budidaya bawang merah secara benar sehingga dapat diperoleh hasil panen secara maksimal.

Babinsa mengharapkan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan para petani bawang merah dapat menyerap seluruh materi yang diberikan oleh para penyaji, tanyakan hal yang dianggap kurang paham, sehingga setelah kegiatan ini dapat dipraktekkan penerapannya di lahan guna meningkatkan hasil dan kualitas panen yang meningkat, harapnya.

Diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini para anggota kelompok tani telah memiliki kemampuan dan pengetahuan yang lebih dalam budidaya bawang merah sehingga mampu meningkatakan pendapatan ekonomi keluarga, pungkasnya.